MENAHLUKKAN MATEMATIKA DI SMK DENGAN GAMES



                    Diambil dari : artikelmatematika01.http://3.bp.blogspot.com


                    Diambil saat KBM bersama XTKR-2

Tahun ajaran 2014 – 2014 ini aku mendapat tugas mengajar matematika di kelas X mengajar di 4 kelas TKJ ( Tehnik Komputer Jaringan ) dan 4 Kelas TKR ( Tehnik Kendaraan Ringan ) atau Otomotif . Setelah tahun tahun sebelumnya , terbiasa mengajar di Akutansi dan Administrasi Perkantoran yang pada umumnya adalah perempuan . Laki laki yah sekitar 5 orang sajalah ! tidak terlalu rumit memegang sejumlah itu . Apalagi karena di 1 kelas itu perempuannya aktif dan cenderung rajin , mau tidak mau yang laki laki jadi termotivasi mengikuti . Kalaupun ada kesulitan 1-2 orang saja .

Nah karena tahun ini mendapat amanah di TKJ dan Otomotif tentu perlu kiat khusus untuk menahlukkan siswa siswi untuk pelajaran yang menurut mereka susah . Itu sebenarnya prasangka mereka sendiri loh ! Karena biasanya saya selalu tidak bosan mengatakan , Allah itu mengikuti prasangka manusia , kalau kata kita susah ya sudah blank langsung otaknya , artinya sudah tidak mau sama sekali berfikir , kalaupun berfikir itu sifatnya dipaksakan , bukan kesadaran . Namun bila kita berfikir mudah , walaupun matematika tidak mudah , paling tidak masih ada kemauan untuk mencoba dan belajar . Karena matematika itu seperti mengurai sebuah benang kusut . Butuh kesabaran dan keuletan seperti pada tulisanku sebelumnya di :http://misjulie.blogspot.com/2015/02/matematika-itu.html






Walau saya sadar dengan cara mengajar saya yang cenderung idealis , namun memiliki maksud baik yang tentu perlu kesabaran tersendiri menularkan idealisme berupa kejujuran , kedisiplinan dan kebersihan sebagai identitas sebagai pelajar dan individu matematika tentunya . Ketiga hal yang butuh keyakinan sendiri dan keteguhan hati untuk tetap bertahan dengan 3 hal penting keberhasilan seseorang terutama dalam menghadapi kelas matematika dimanapun aku mengajar . Seperti sudah otomatis dan spontan itu terucap atau kulaksanakan, bahkan dalam kehidupan rumah tanggaku sekalipun.

Nah ditahun ini betul betul aku mendapat tantangan tersendiri , terlebih harus mengajar di kelas X , dan dilantai 4 . Yang untuk keatas yang tidak menggunakan lift saja sudah membutuhkan perjuangan tersendiri he he. Seperti akan menghadapi perang , pasti deh perbekalanku diawal naik keatas sedemikian komplit plit . Dari makanan, minuman sampai perlengkapan buku. Karena bukan apa apa , kalau sudah mengajar aku pasti malas lagi turun bolak balik ke ruang guru bawah. Iya siiiih buat program dieeet , tapiiii betisku itu loooh .

Menanamkan matematika di awal dengan membuat profile perkenalan tentangku dan keluargaku serta riwayat perjalanan karirku di dunia pendidikan khususnya matematika , kumulai dengan tujuan agar mereka mau mengenalku lebih baik . Tapi ternyata latar belakang mereka di SMP dan kebiasaan yang tertanam dipola pikir bahwa matematika itu susah , plus berhadapan denganku yang sangat disiplin demi mendapat hasil yang lebih baik ITU TIDAK MUDAH !!!! .

Begitu banyak tantangan dan hambatan yang tidak mudah dan terkadang membuatku lemah tak berdaya . Ditambah faktor usia yang kurasa tak sama lagi semangatnya dibanding 15 tahun lalu saat aku baru kembali dari Semarang untu kembali memulai karir mengajarku di dunia pendidikan . Namun , filosofiku sebagai orang matematika dimana kesabaran , keuletan dan kemauan sedemikian sudah tertanam di benakku selama 15 tahun ini , membuatku terus berinovasi apalagi nih yang aku lakukan demi anak anak muridku mau menyenangi matematika sebagai bagian dalam pembelajarannya disekolah . Pelan pelan semangatku mulai naik lagi . Seperti kata Pak Martin dari Yayasan Abdi Karya sebagai kabid Pendidikan , bahwa guru matematika itu terkadang dikatakan killer , itu karena ingin muridnya lebih mengerti tentang matematika . Sehingga akupun terkadang harus larut dan total dalam mengajarnya .

Saking totalnya aku bisa berbenturan dengan rekan kerja sendiri yang menganggap aku terlalu keras , bukannya justru mendukungku . Padahal jelas aku melakukan hukuman atau disiplin karena aku berprinsip , bagaimana mereka akan menjemput sukses, jika mengatur diri mereka saja belum sukses. Sampai aku sempat harus dipanggil kepsekku untuk masalah anak anak yang melaporkan kekerasan disiplinku , namun begitu kusampaikan , alhamdulillah justru beliau mendukungku . Yang kutegakkan pun kemauan sekolah .Akhirnya kini siswa mengerti . Namun disaat santai aku terkadang tidak malu bercanda , berjoget atau bernyanyi bersama mereka . Itu menunjukkan semua ada waktunya , kapan harus serius , kapan aku harus bercanda . Dan aku juga orang seni yang menyukai keindahan , jadi tidak kaku . Tapiii disiplin , kejujuran dan kebersihan itu sudah harga mati untukku .

Biasanya disemester awal selalu ada gonjang ganjing bagi siswaku dengan segala kelebihan dan kekurangan mereka terhadap matematika . Dan aku tidak pernah letih mengingatkan muridku itu . Baru mulai memasuki pertengahan semester kedua atau menjelang Ulangan Akhir semester ke 2 , biasanya mereka menyadari dan memahami maksud pembelajaranku . Aku sering mengatakan bahwa dalam matematika itu banyak pembelajaran karakter loh , contohnya jika mereka tidak urut memindahkan variabel ke kiri atau kekanan aku langsung mengatakan itu adalah sikap matematika dalam penerapan kehidupan sehari hari. Harus adil , urut dan disiplin .Juga kalau jawaban mereka ada yang salah atau kurang sedikit mereka mengatakan , aelah bu cuma kurang min / negatifnya kata mereka . Langsung aku jelaskan , bahwa itu fatal dalam matematika , karena dalam penghitungan keuangan salah tanda positif dan negatif bisa menimbulkan kerugian . dan lain sebagainya . Jadi aku mengajar terkadang sambil mengajarkan tentang motivasi kehidupan .



Nah diawal semester 2 ini aku melakukan trik games untuk menarik perhatian siswa . Gamesnya itu sangat sederhana sekali , namun ternyata itu berhasil menarik perhatian dan minat siswaku di Otomotif atau TKR 2 diawal . Sehingga spontan mereka langsung mengatakan , lagi mis kita jadi asyiiik nich . Aku sampai kaget dan apresiasi sekali . Dan itu memacu semangat adrenalinku kembali untuk mengajar matematika yang asyiik untuk mereka.

Semoga ini bisa menginspirasi atau bisa jadi ajang sharing buat kita sesama guru matematika , atau ada ide lagi untukku ? monggo loch aku tunggu #BLOGGER MATEMATIKA

Posting Komentar

6 Komentar

  1. Menaklukkan matematika memang sulit, apalagi bagi yang tidak suka ilmu eksak, tapi dengan cara di atas, sepertinya akan mudah. Penting bagi para guru untuk mencobanya dalam mengajar dan untuk lebih baik saat merencanakan pengajaran dalam RPP Matematika SMK Kurikulum 2013 Revisi

    BalasHapus
  2. games untuk materi SPLTV apa ya kak?

    BalasHapus
  3. bisa kasih penjelasab lebih ka buat aturan games dan lain2nya supaya bisa dicontoh :)

    BalasHapus
  4. bisa kasih penjelasab lebih ka buat aturan games dan lain2nya supaya bisa dicontoh :)

    BalasHapus