apa lagi yang engkau tangisi
semogalah penggantiku
dapat lebih mengerti hatimu . .
sayup sayup kudengar suara Broelly Marantika yang entah untuk saat ini sangat menyentuh hati dan perasaanku
Lelah sudah rasaku mas . . .menunggu
kepastian yang sudah hampir 2 tahun ini kutunggu . Bukan waktu yang sebentar
mas . Smsku akhir nya mengantarku untuk
mengusik kabarnya . Setelah
hampir 2 tahun pula tidak ada komunikasi yang berarti . Aku hanya bisa terdiam
merasakan getar getar rindu mendengar suara laki laki yang sangat kurindukan
itu . .
Ingatanku melayang awal perkenalanku di
februari tahun lalu, Saat itu tanpa sengaja kita diperkenalkan lewat
orang ketiga . Entah seperti sudah diatur oleh Tuhan saja . Karyawanmu yang
sangat menyayangimu ingin sekali melihatmu memiliki seorang pendamping . Begitu
juga temanku yang ternyata berteman dengan karyawanmu ( Sempitnya dunia . . ) .
Kehendak Allah juga yang membuatmu langsung sms dan bertanya padaku . . .apakah
sudah ada yang kutemukan seseorang yang cocok untukku . Saat kukatakan dengan cueknya
, saat ini siapapun masih bebas
mendekatiku , sebelum ada yang berkomitmen denganku . Silahkan mas bersaing
dengan mereka , kataku dengan pede nya . Saat itu entah memang sedang banyaknya
laki laki yang mendekatiku .
Disitu kulihat ketenanganmu mas , "
aku tidak mau bersaing dengan siapapun . ,aku yakin jika aku berdoa dengan
khusuk dan memohon dengan ikhlas kamu untukku , pasti allah berikan "
katamu mantap . Aku yang justru malu dan
tahluk dengan bahasamu . Entah , apakah setelah itu kamu bertekad menahlukkan
hatiku karena ingin membuktikan atau memang ingin mendapatkan hatiku . Nyatanya
. . .dengan caramu yang berbeda hatiku kau buat berfikir untuk melihatmu dari
seluruh mata batin yang kupunya .
Mas memang tidak menjanjikan apapun ,
bahkan rayuan sekalipun . Tapi itu justru yang membuatmu berbeda dari yang lain
. Walau aku mencoba bertahan untuk jual mahal , sukses mengunci hatiku untuk
yang lain , setelah 6 bulan kita berdialog panjang dan diakhiri perjumpaan yang
mendebarkan . Kumis tipismu mampu membuatku terpana dalam diam hingga taksi
membawa kita tiba didepan rumahku . Memperkenalkanmu pada buah hatiku yang
sudah beranjak dewasa . . . dan mengikhlaskanku menjemput bahagia yang telah
terbang bersama sang belahan jiwa .
Tanpa awal dan akhiran semua berjalan
hingga . . .hari hari rasanya indah dan penuh semangat menjemput hari akhirnya
nanti . Tanpa kepastian , tanpa kabar , hingga 2 tahun kujelang . Itu sangat
mengusik kewanitaanku mas . Hingga . . .ketika kukabarkan aku terbaring di rumah
sakit via sms itu tadi . . .karena
memikirkan harapan kedepan , sebuah suara lembut menggantikan suaramu mas
, dengan ramahnya dan memperkenalkan
diri sebagai istrimu . . .Oh nooo rasanya duniaku saat itu gelap , entah
bagaimana keadaanku saat itu , yang kutahu aku terbangun saat suara tangis
sayub sayub masuk ketelingaku . Ternyata 3 hari sudah aku tertidur panjang .
Hidup !! harus tetap berjalan dengan atau tanpamu .
Kuusaikan kesehatan yang hampir lewat . .
untuk menjemput episode harapan berikutnya . Menatap lebih tegar kedepan ,
melarikan segala nestapa hanya diselembar sajadah panjang yang selalu dihiasi
tetesan air mata penyesalan . Meyakini ini adalah kehendak Nya . . .dan mantap
kutrima tawaran untuk berkarir di negri orang dengan rasa optimis jauh melesat
lebih tajam .
Buah hatiku mengantar hingga terminal
keberangkatan Soetha dengan senyum dan kebahagiaan melepas bundanya . Sebuah
sms kulayangkan . . ." Ijinkan aku pergi . . .menjemput kebahagiaan dan
masa depan tanpamu mas , dan itu keniscayaan . Semoga Engkau Bahagia . .
." singkat tapi membuat senyumku mengembang menatap angkasa masa depan
terbayang . Sebuah telpon dari nomer yang belum kukenal dan kuangkat , sebuah
suara kenangan kudengar lagi , bertanya dan meminta maaf berkali kali tanpa
memberi kesempatan untuk kujawab . 10 menit kemudian , hanya kujawab singkat
" Terimakasih . .!! pagi ini aku meninggalkan Indonesia . . .dan kututup
untuk kemudian kumatikan , mengingat pengumuman untuk segera masuk ke pesawat . Apa lagi yang aku tangisi . . .semua telah
berlalu .
7 Komentar
Nama : LAODE ALAFANDI .A
BalasHapusKelas : X.TKR.3
Afnisa Fitri
BalasHapusXII ak 2
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusSiti Hadianti
BalasHapusXII AP 2
Elsa anggi apriliana
BalasHapusKelas XII.AP1
Nama:Rizky Yasin Fadilah
BalasHapusKelas:XII TKR 3
Tugas mtk membuat cerpen
Mas Berkumis Tipis
Lelah sudah rasaku mas...menunggu kepastian yang sudah 2 tahun ini,ingatanku melayang awal perkenalan di februari tahun lalu.Di situ kulihat ketenanganmu mas,mas memang tidak menjanjikan apapun,bahkan rayuan sekalipun,Tapi itu justru yang membuatmu berbeda dari yang lain,Kumis Tipis mu mas,membuatku terpana dalam diam hingga taksi membawa kita tiba di rumahku.Tanpa awal dan ahiran semua berjalan hingga...hari hari rasanya indah dan penuh semangat kuusaikan kesehatan yang hampir lewat....untuk menjemput episode harapan berikut nya,membuat senyumanku mengembang menatap angkasa masa depan terbayang
Komentarnya: Sipat si mas yang apa adanya membuat beliau semakin terpesona ,memang harus begitu kita,bersikap biar tidak ada ke palsuan.
Gilang Nurdianstyah
BalasHapusXII TKJ 3