Wow, Mutiara Dari Lombok Kece Badai !!

Arsip Pribadi
Ini adalah pertama kali, saya mengikuti kelas online pelatihan menulis.  Bertemu bunda Ummi Aleeya dan Indari Mastuti, dua perempuan yang sangat menginspirasi saya untuk terus bisa mengikuti training online menulis artikel.

Dengan bekal diklat online bersama P4TK Matematika yang berpusat di Jogjakarta, saya optimis.  Bisa mengikuti training online menulis Artikel.  Modalnya, internet lancar itu saja. Kalau masalah waktu, saya adalah perempuan pembelajar. Artinya niat sekali mencari ilmu dan belajar apa saja. Semua acara, kalau saya sudah niat belajar pasti akan saya abaikan. Dalam artian, saya tunda untuk sementara waktu.

Senangnya itu belajar lewat facebook, dan kami semua dibuatkan kelas melalui grup tersendiri. Tetapi bukan melalui inboks. Materi disampaikan melalui slide power point, dimana bila kami tidak mengerti bisa bertanya di koment setiap slide. Kalau saya belum paham juga biasanya saya lari ke inboks ( he he cara cepat meraih perhatian bunda Ummi Aleeya). Dan biasanya langsung dijawab.

Alhamdulillah, karena belajar kali ini adalah tentang passion saya menulis, sesulit apapun kendalanya saya sangat menikmati.  Bersyukur sering jadi host acara pelatihan guru menulis dan lain-lain, membuat saya tidak mengalami kesulitan yang berarti. Biasanya setelah materi kami diberi tantangan menulis. Bayangkan, saya terbiasa menulis panjang lebar, kali ini harus menulis artikel dengan 300 kata. Terlebih diberi tantangan job magang menulis dari @Joeragan artikel, menjadi kelebihan dan kelas ini. Praktek, praktek dan praktek. Bukan cuma teori semata.

Ada empat pertemuan, dimana durasi pertemuan itu masing-masing 2 jam. Jam 8 sampai 10 malam biasanya. Semua saya lewati dengan penuh semangat. Bahagianya itu, waktu dan internet sangat mendukung sekali. Nah diakhir kelas, kami mendapat tantangan untuk bisa menulis di emakpintar.asia yang digawangi oleh bunda Indari Mastuti. Sebagai kumpulan dari emak-emak yang suka menulis. Tantangannya adalah menulis ide untuk perempuan Indonesia, dari emakpintar.asia. Hadiahnya adalah 1 set perhiasan mutiara dari Lombok langsung dari bunda Indari Mastuti, wow !.

Deadlinenya 29 Agustus 2016 kemarin. Dan subhanallah, hasil pengumuman sungguh membuat saya terharu. Saya dan Emak Nani Cemplon Wijaya menjadi 2 penulis dengan ide terbaik menurut versi emakpintar.asia. Dan hari ini kiriman bunda Indari Mataram Lombok tiba. Saya sangat senang!  Hadiahnya  bagus sekali, kece Badai. He he maklum belum pernah lihat (duh noraknya ya).  1 cincin dan 1 gelang dihiasi mutiara Lombok ini, kereeeen. Ini adalah apresiasi luar biasa dari passion menulis, sejak 2013 saya memutuskan untuk kembali menekuni dunia menulis. Dan menambah motivasi menulis saya.


Semoga motivasi ini menjadi tonggak awal bagi saya untuk terus mengasah dan mempersiapkan diri menjadi penulis yang lebih baik lagi. Terimakasih bunda Ummi Aleeya dan Indari Mastuti, atas kesempatan dan hadiahnya. Doakan saya istiqomah pada niatan ini. Amiin ya robbal ‘alamin. 

#Griya Tambun, Malam Idul Adha 12 September 2016 (1433 H)

Posting Komentar

8 Komentar